PBI Gelar Worskhop Cooperative Learning Techniques in EFL Classroom

Suasana workshop cooperative learning di Lab. Bahasa Gedung Moh. Hatta Kampus

Guna memperoleh hasil maksimal dalam mengimplementasikan teknik cooperative learning pada aktivitas belajar mengajar di kelas, secara khusus Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) menggelar workshop Cooperative Learning Techniques in EFL Classroom, Senin, 11 Mei 2015 lalu. Kegiatan yang dihelat di Laboratorium Bahasa Gedung Moh. Hatta Kampus Terpadu UII dan diperuntukkan bagi staf pengajar Bahasa Inggris (dalam dan luar UII) tersebut menghadirkan 2 orang pakar cooperative learning dari Universitas Negeri Semarang, yakni Novia Trisanti M, Pd., dan Rini Susanti Wulandari, M.Hum.

 

Adapun materi garis besar dalam workshop tersebut adalah pengembangan materi pembelajaran dengan menggunakan teknik-teknik cooperative learning seperti circle the sage, jigsaw, number head together, think-pair-share, think-pair-solo, round Robin dan cooperative controversy.

Dalam workshop tersebut, tampak para pemateri sangat bersemangat dalam menyampaikan materinya, demikian juga para peserta yang tampak sangat antusias untuk menimba ilmu.

 

Mahasiswa PBI Berprestasi

 

 

 

 

 

 

 

Sejumlah mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia (FPSB UII), pada bulan April ini, panen prestasi baik di tingkat fakultas, universitas, bahkan nasional. Sebagaimana dikutip dari website uii.ac.id, 2 mahasiswa FPSB UII meraih juara 2 dan 3 pada seleksi Mahasiswa Berprestasi (mawapres) di tingkat univesitas. 2 mahasiswa ini yaitu Khulafaur Rosidin dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris angkatan 2011 dan Rahayu Sulistyaningrum dari Program Studi Psikologi angkatan 2012.

Sementara itu, delegasi UII yang salah satunya diwakili oleh Wafa’ Afifi dari Program Studi Psikologi angkatan 2014 berhasil meraih juara 1 Debat Bahasa Arab di Festival Timur Tengah UI, Jakarta. Selain itu, pada Puncak Milad FPSB UII ke-20 Jum’at (17/4) lalu juga diumumkan para pemenang Kompetisi Esai Mahasiswa dan peraih Mahasiswa Beprestasi berdasarkan bidang masing-masing yang antara lain: mawapres bidang olahraga, mawapres bidang seni, mawapres bidang entrepreneur, mawapres bidang karya kreatif, mawapres bidang akademik, mawapres bidang publikasi dan komunikasi, serta mawapres bidang penelitian.

Dekan FPSB UII, Dr.rer.nat. Arief Fahmie, S.Psi., M.A., Psikolog menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada mahasiswa-mahasiswi FPSB UII atas prestasi yang telah diraih. Capaian-capain ini, lanjut Dekan Arief Fahmie, merupakan bentuk inspirasi tersendiri bagi mahasiswa lain supaya bisa meniru capaian yang diraih.

“Fakultas ingin anda-anda semua dapat menjadi contoh bagi mahasiswa lainnya. Pesan saya jangan berhenti hanya di tingkat fakultas, tapi lanjutkan ke level yang lebih tinggi lagi.” Pesannya pada pertemuan khusus Dekan FPSB UII dengan mawapres dan para memenang Kompetisi Esai di ruang sidang dekanat, Jum’at (24/2). Kepada para pemenang esai yang menyampaikan gagasannya seputar masalah rokok dan sampah di lingkungan FPSB UII, Pak Arief Fahmie akan mengupayakan untuk bisa mewujudkan gagasan atau pun ide yang sudah disampaikan dalam bentuk esai tersebut.

Prodi PBI STAIN Jurai Siwo Metro Studi Banding ke PBI FPSB UII

Ka. Prodi PBI, Irma Windy Astuti, S.S., M.Hum saat sampaikan selayang pandang prodi PBI

Dalam rangka meningkatkan kompetensi bagi Mahasiswanya, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Jurai Siwo Metro, Lampung mengaja lk.75 mahasiswa beserta 3 dosen pendamping untuk melakukan studi banding sekaligus bersilaturrahmi ke Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII), Rabu, 6 Mei 2015. Rombongan disambut hangat oleh Dekan FPSB UII, Dr.rer.nat Arief Fahmie, MA., Psikologi, Ketua Prodi PBI, Irma Windy Astuti, S.S., M.Hum beserta staf pengajar dan staf kependidikan FPSB UII di ruang auditorium FPSB UII.

Dalam sambutan singkatnya, Dekan FPSB UII menyampaikan gambaran singkat tentang sejarah berdirinya UII. Sesaat kemudian, rombongan mendapatkan informasi ataupun selayang pandang tentang proses pembelajaran maupun program-program unggulan dan juga kurikulum di Prodi PBI FPSB UII yang disampaikan oleh Ketua Prodi PBI. Sesi tanya jawab menjadi agenda berikutnya yang cukup mendapat perhatian dari para

Sejurus kemudian, rombongan melakukan kunjungan ke kelas dan laboratorium bahasa di Gedung Perpustakaan Pusat UII (Moh. Hatta). Tiba di lab bahasa, rombongan mendapatkan gambaran tentang peran penggunaan lab dalam proses pembelajaran Bahasa Inggris.

Usai mengunjungi lab bahasa, rombongan segera beranjak menikmati museum UII dan Candi Kimpulan sebelum akhirnya bertolak melanjutkan perjalanan.

Prodi PBI STAIN Jurai Siwo Metro Studi Banding ke PBI FPSB UII

 

 

 

Ka. Prodi PBI, Irma Windy Astuti, S.S., M.Hum saat sampaikan selayang pandang prodi PBI


Dalam rangka meningkatkan kompetensi bagi Mahasiswanya, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Jurai Siwo Metro, Lampung mengaja lk.75 mahasiswa beserta 3 dosen pendamping untuk melakukan studi banding sekaligus bersilaturrahmi ke Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII), Rabu, 6 Mei 2015. Rombongan disambut hangat oleh Dekan FPSB UII, Dr.rer.nat Arief Fahmie, MA., Psikologi, Ketua Prodi PBI, Irma Windy Astuti, S.S., M.Hum beserta staf pengajar dan staf kependidikan FPSB UII di ruang auditorium FPSB UII.

Dalam sambutan singkatnya, Dekan FPSB UII menyampaikan gambaran singkat tentang sejarah berdirinya UII. Sesaat kemudian, rombongan mendapatkan informasi ataupun selayang pandang tentang proses pembelajaran maupun program-program unggulan dan juga kurikulum di Prodi PBI FPSB UII yang disampaikan oleh Ketua Prodi PBI. Sesi tanya jawab menjadi agenda berikutnya yang cukup mendapat perhatian dari para

Sejurus kemudian, rombongan melakukan kunjungan ke kelas dan laboratorium bahasa di Gedung Perpustakaan Pusat UII (Moh. Hatta). Tiba di lab bahasa, rombongan mendapatkan gambaran tentang peran penggunaan lab dalam proses pembelajaran Bahasa Inggris.

Usai mengunjungi lab bahasa, rombongan segera beranjak menikmati museum UII dan Candi Kimpulan sebelum akhirnya bertolak melanjutkan perjalanan.

 

Mahasiswa PBI Berprestasi

 

Dekan FPSB UII saat mengundang para MAPRES untuk berdiskusi

 

Sejumlah mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia (FPSB UII), pada bulan April ini, panen prestasi baik di tingkat fakultas, universitas, bahkan nasional. Sebagaimana dikutip dari website uii.ac.id, 2 mahasiswa FPSB UII meraih juara 2 dan 3 pada seleksi Mahasiswa Berprestasi (mawapres) di tingkat univesitas. 2 mahasiswa ini yaitu Khulafaur Rosidin dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris angkatan 2011 dan Rahayu Sulistyaningrum dari Program Studi Psikologi angkatan 2012.

 

Sementara itu, delegasi UII yang salah satunya diwakili oleh Wafa’ Afifi dari Program Studi Psikologi angkatan 2014 berhasil meraih juara 1 Debat Bahasa Arab di Festival Timur Tengah UI, Jakarta. Selain itu, pada Puncak Milad FPSB UII ke-20 Jum’at (17/4) lalu juga diumumkan para pemenang Kompetisi Esai Mahasiswa dan peraih Mahasiswa Beprestasi berdasarkan bidang masing-masing yang antara lain: mawapres bidang olahraga, mawapres bidang seni, mawapres bidang entrepreneur, mawapres bidang karya kreatif, mawapres bidang akademik, mawapres bidang publikasi dan komunikasi, serta mawapres bidang penelitian.

Dekan FPSB UII, Dr.rer.nat. Arief Fahmie, S.Psi., M.A., Psikolog menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada mahasiswa-mahasiswi FPSB UII atas prestasi yang telah diraih. Capaian-capain ini, lanjut Dekan Arief Fahmie, merupakan bentuk inspirasi tersendiri bagi mahasiswa lain supaya bisa meniru capaian yang diraih.

“Fakultas ingin anda-anda semua dapat menjadi contoh bagi mahasiswa lainnya. Pesan saya jangan berhenti hanya di tingkat fakultas, tapi lanjutkan ke level yang lebih tinggi lagi.” Pesannya pada pertemuan khusus Dekan FPSB UII dengan mawapres dan para memenang Kompetisi Esai di ruang sidang dekanat, Jum’at (24/2). Kepada para pemenang esai yang menyampaikan gagasannya seputar masalah rokok dan sampah di lingkungan FPSB UII, Pak Arief Fahmie akan mengupayakan untuk bisa mewujudkan gagasan atau pun ide yang sudah disampaikan dalam bentuk esai tersebut.

 

PBI Gelar Workshop Integrasi ICT dalam Proses Pembelajaran

 

Suasana Integrasi ICT dalam Proses Pembelajaran Bahasa Inggris bersama Dr. Anuncius Gumawang Jati dari ITB.

“Jangan biarkan teknologi menguasai Anda, tapi harus Anda yang menguasai teknologi. Jangan sampai mesin (hasil kemajuan teknologi) menggantikan Anda, tapi mesin harus bisa mendukung setiap pekerjaan Anda”, demikian pesan pakar ICT in English Teaching (ITB-Bandung), Dr. Anuncius Gumawang Jati di sela-sela peyampaian materi workshop ‘Integrasi ICT dalam Pengajaran Bahasa Inggris’ yang digelar oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII), Selasa, 28 April 2015.


Workshop berlokasi di Laboratorium Bahasa Gedung Moh. Hatta UII tersebut diikuti oleh dosen dan mahasiswa PBI FPSB UII serta staf pengajar dari luar PBI.

 

Workshop sengaja diselenggarakan dalam rangka meningkatkan kemampuan dosen dalam mendesain pembelajaran yang mengintegrasikan teknologi ini di desain dalam 2 tahapan (sesi). Untuk sesi 1 membahas tentang desain pembelajaran Bahasa Inggris dengan mengintegrasikan ICT baik sebagai komponen utama maupun penunjang pembelajaran. Sedang sesi 2 membahas tentang pengembangan desaian penilaian pembelajaran Bahasa Inggris dengan integrasi ICT baik sebagai komponen utama maupun penunjang pembelajaran.

Pengelola prodi berharap agar usai workshop para dosen PBI mampu mendesain pembelajaran Bahasa Inggris berbasis ICT dengan penilaian yang tepat dalam bentuk silabus dan course online.

 

PBI Gelar Workshop Penulisan Artikel Ilmiah Internasional

Dalam rangka meningkatkan kemampuan dosen dalam menulis karya ilmiah untuk publikasi di jurnal internasional, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI), Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya, Universitas Islam Indonesia mengadakanWorkshop Penulisan Artikel Ilmiah untuk publikasi di Jurnal Internasional dengan menghadirkan pembicara/ pemateri utama Bapak Ribut Wahyudi M.A.

Pemateri adalah dosen Prodi Bahasa Inggris dari Universitas Islam Negeri (UIN) Malang yang juga merupakan kandidat Doktor dari Victoria University of Wellington, dan telah banyak mempublikasikan karya- karyanya di jurnal internasional sejak beberapa tahun terakhir. Pemateri juga merupakan salah satu reviewer jurnal terkemuka dalam bidang ELT (English Language Teaching) dan Applied Linguistics.

Workshop yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 18 April 2015 di Gedung Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris ini terdiri dari dua sesi, yaitu: 1) Pemaparan tips dan trik menulis di jurnal international dan 2) Sesi pendampingan penulisan yang diisi dengan kegiatan analisis / bedah artikel jurnal (usulan dari peserta/ dosen-dosen PBI UII).

Workshop selain dihadiri oleh dosen-dosen PBI UII, juga dihadiri oleh dosen di lingkungan Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya. Dari workshop tersebut, satu hal menarik yang dibagikan oleh pemateri dan perlu untuk diaplikasikan dalam langkah – langkah penulisan artikel/ karya ilmiah adalah pentingnya membaca dan mengidentifikasi semua sumber – sumber yang berkaitan langsung dengan topik yang akan ditulis, salah satunya dengan mengacu pada State-of-the-Art article. Proses membaca tersebut berfungsi untuk menganalisis sumber-sumber / referensi relevan tentang topik atau bidang yang menjadi kajian penulis sekaligus mengetahui sejarah perkembangan sebuah ilmu secara kronologis dari satu penulis ke penulis yang lain.

Dengan diselenggarakannya workshop ini diharapkan dosen-dosen PBI UII dapat memenuhi salah satu target akademisnya yaitu memiliki publikasi di jurnal internasional.

 

Dr. Dat Bao, Monash University, is Coming to English language Education Department UII for a Workshop for English Teachers in Yogyakarta

Poster Dat bao

Teaching listening and speaking in English as a foreign language classrooms is a challenge due to the lack of relevant and available on-the-shelf materials while developing them our selves is another challenge. As English teachers, however, we need to be creative to develop materials, in this case listening and speaking materials, so that our listening class will not be a testing class.

 

To help English teachers develop listening and teaching materials, English Language Education Department Universitas Islam Indonesia is presenting Dat Bao, Ph.D., an expert in material development from Monash University, in a workshop on “Developing materials in a listening and speaking class” The workshop will be conducted at UII, Jl. Kaliurang KM 14,5, Yogyakarta. Details of the workshop are on the picture. See you soon at English Language Education Department Universitas Islam Indonesia.

For more information, please contact (0274) 898444 ext 2107 & 2120 or SMS & WA 082328963550

Dr. Dat Bao is Coming to English language Education Department UII for a Workshop for English Teachers in Yogyakarta

 

Teaching listening and speaking in English as a foreign language classrooms is a challenge due to the lack of relevant and available on-the-shelf materials while developing them our selves is another challenge. As English teachers, however, we need to be creative to develop materials, in this case listening and speaking materials, so that our listening class will not be a testing class.

 

To help English teachers develop listening and teaching materials, English Language Education Department Universitas Islam Indonesia is presenting Dat Bao, Ph.D., an expert in material development from Monash University, in a workshop on “Developing materials in a listening and speaking class” The workshop will be conducted at UII, Jl. Kaliurang KM 14,5, Yogyakarta. Details of the workshop are on the picture. See you soon at English Language Education Department Universitas Islam Indonesia.

For more information, please contact (0274) 898444 ext. 2107 and 2120 or sms, wa, 082328963550

Calon Peserta PPL Australia 2014 Dapatkan Materi CCU

Jika peserta PPL Australia Periode 7 tahun 2013 lalu mendapatkan materi Cross Culture Understanding (CCU) dari Dr. Anita Dewi melalui fasilitas skype, maka untuk calon peserta PPL Australia periode 8 tahun 2014 mendapatkan materi secara langsung (tatap muka) dengan Dr. Anita Dewi, Jumat, 27 Juni 2014. Materi CCU sendiri memang sangat diperlukan oleh calon peserta PPL sebagai bekal beradaptasi dengan tempat tinggal/budaya di Australia selama lebih kurang 10 hari guna mempermudah proses pencarian/menimba ilmu.

Adapaun materi yang disampaikan oleh Dr. Anita Dewi adalah Cara Hidup di Australia, yang meliputi cara hidup/ berperilaku hidup di lingkungan sekolah, lingkungan rumah tinggal dan juga Australian slang atau bahasa gaul warga Australia.

Tata cara hidup atau bersikap saat disekolah yang harus diperhatikan oleh calon peserta PPL diantaranya adalah menjaga hubungan baik dengan pengajar atau guru bahasa Indonesia maupun LOTE (Language Other Than English), memposisikan diri sebagai asisten, akrab yang tidak terlalu akrab, berbagi informasi kehidupan di Indonesia, serta meluruskan segala persepsi buruk/salah tentang Indonesia dengan cara yang bijak.

Sedangkan hal-hal yang perlu diperhatikan saat di berada di lingkungan rumah tinggal adalah selalu menjaga kebersihan dan kering (kamar mandi, closed, dll), peka terhadap apa yang dilakukan oleh keluarga pemilik rumah (menawarkan bantuan cuci piring, dll), selalu berusaha mandiri, beradaptasi dengan hewan piaraan pemilik rumah, tidak boleh takut bertanya dan terbuka, serta mengintensifkan language exchange dengan anggota keluarga. Selain itu perlu sekali untuk tidak masuk ke ruang keluarga yang bersifat ‘private’ tanpa ijin.

Kita doakan semoga PPL Australia Periode 8 berjalan dengan baik, lancar dan berdampak positif bagi kemajuan FPSB UII pada khususnya dan UII pada umumnya. Amiin.