Sambut Mahasiswa Baru, EDSA PBI UII Gelar ELEGANT 2022 Sebagai Wadah Kreativitas dan Sambung Persahabatan

 

Himpunan Mahasiswa Jurusan English Department Student Association Universitas Islam Indonesia (EDSA UII) kembali gelar serangkaian kegiatan penyambutan mahasiswa baru pada Sabtu dan Minggu, 1 – 2 Oktober 2022. Rangkaian acara tahunan yang dikemas dalam English Learners Gathering Moment (ELEGANT) ini berlangsung di Villa Hawila Jalan Boyong Kaliurang dengan mengusung tema “Different Colours” sebagai wadah untuk ekspresikan kreativitas mahasiswa serta adaptasi kehidupan perkuliahan.

 

Kegiatan ELEGANT 2022 yang dilaksanakan secara langsung ini dibuka dengan sambutan dari Willy Prasetya, S.Pd., M.A. selaku dosen PBI UII menggantikan kepala prodi yang berhalangan hadir. Setelah sesi sambutan, acara kemudian dilanjutkan dengan penyampaian visi dan misi dari para kandidat ketua angkatan 2022 serta fun games dari siang hingga sore hari. Acara dilanjutkan dengan persembahan pentas seni dari peserta dan panitia ELEGANT yang ditutup dengan prosesi api unggun. Pelaksanaan hari kedua ELEGANT dibuka dengan kegiatan senam pagi, games bersama, dan ditutup dengan pemilihan ketua angkatan 2022.

 

ELEGANT merupakan wahana bagi mahasiswa dan civitas akademika PBI UII untuk memperkenalkan dan mempersiapkan mahasiswa baru dalam proses transisi menjadi mahasiswa dan mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan baru. Pelaksanaan ELEGANT 2022 diharapkan mampu menciptakan suasana harmoni, menyambung persahabatan, memberi ruang bagi mahasiswa baru untuk mengenal lebih dalam berbagai aspek kehidupan kampus serta atmosfer akademik maupun non akademik PBI UII.(FSA)



0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *