Kolaborasi Pendidikan Bahasa Inggris UII dan MAN 3 Sleman Yogyakarta Dalam Kegiatan MAYOGA Super English Days 2024

Prodi Pendidikan Bahasa inggris UII telah menyelesaikan kerja sama dengan MAN 3 Sleman dalam acara MSED (Mayoga Super English Day). Dalam acara tersebut, prodi Pendidikan Bahasa inggris UII mengirimkan sejumlah 18 mentors untuk menjadi pengajar siswa Mayoga kelas X selama 6 hari, mulai dari tanggal 7 – 12 Oktber 2024 dengan tema “Healthy Food, Strong Youth”.

Acara tersebut diisi dengan beberapa kegiatan menarik, tak hanya membahas materi yang berkaitan dengan pola hidup sehat dan makanan bergizi, siswa juga aktif dalam mengembangkan ide mereka melalui diskusi hingga presentasi yang juga dituangkan dalam bentuk pentas seni bertemakan pola hidup sehat dan healthy food exhibition.

Acara tersebut turut serta dihadairi oleh perwakilan mahasiswa dari UII Global dari berbagai negara dari Benua Afrika dan Timur Tengah untuk menyaksikan siswa menampilkan pentas seni yang sangat menarik, mulai dari drama musical, hingga flashmob. Tak hanya itu, mereka juga menikmati hidangan sehat karya anak-anak Mayoga yang dihidangkan dalam Healthy Food Exhibition yang menyajikan beragam makanan sehat baik tradisional maupun luar negeri.

Simak keseruannya di sini ➡️ Reels MSED 2024

 

Ditulis oleh: Zayyan Nur Alfidhdhoh

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *