PBI SUKSES LAKSANAKAN PPL ASEAN DI THAILAND DAN FILIPINA
Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) terus berupaya meningkatkan kualitas lulusannya menjadi calon-calon pendidik yang berintegritas dan berdaya saing global. Upaya tersebut dilakukan dengan terus mendukung dan memfasilitasi program global mobility bagi mahasiswa PBI UII melalui beberapa program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)/ Field Study di tingkat nasional maupun internasional.
Salah satu program unggulan PBI UII yang secara rutin dilaksanakan adalah PPL ASEAN/ Pre-Service Student Teacher Exchange in Southeast Asia (SEA-Teacher Project) yang di kerjasamakan dengan Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO). Pada bulan Januari hingga Februari lalu, Pendidikan Bahasa Inggris UII telah mengirimkan dua mahasiswi berprestasi, yaitu Noorina Nyesti dan Kartika Talia untuk melaksanakan program SEA Teacher Project di dua negara ASEAN, yaitu Filipina dan Thailand. Selama 1 bulan berada di Chiang Rai, Thailand, Kartika Talia mendapatkan penugasan mengajar di Chiang Rai Municipality School 5 dan Noorina di PSU Integrated School, Filipina
Sebelumnya, mahasiswa yang mengikuti program SEA-Teacher Project tersebut telah melewati serangkaian seleksi, yaitu seleksi administrasi, mictoteaching dan interview. Mahasiswa yang lolos dalam seleksi sebagai Awardee PPL Asean tersebut kemudian di bekali dengan materi yang berkaitan dengan kebahasaan, kebudayaan, dan strategi mengajar.
Prodi PBI UII berharap melalui program SEA-Teacher Project tersebut akan lahir calon lulusan/ calon pendidik yang tidak hanya mumpuni dalam mengajar tetapi juga memiliki wawasan global dan siap untuk menghadapi persaingan di era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang semakin kompetitif.